Thursday, January 7, 2021

Penyakit Bercak Daun Cercospora pada Tanaman Seledri

Penyakit ini ditemukan di eropa pada tahun 1863 dan ditemukan di amerika pada tahun 1930. Penyakit ini menyebar luas di amerika dan eropa dan sekarang dijumpai di hampir semua pertanaman seledri. Pada pertanaman yang tidak pernah dilakukan perawatan, serangan penyakit ini dapat menyebabkan kerusakan hingga 100%.

Gejala
Pertama merupakan bercak kecil berwarna kuning yang tampak pada kedua sisinya. Seringkali pada satu daun terdapat beberapa bercak yang dapat membesar membentuk bercak coklat keabuan dengan bentuk bulat hingga siku dan memiliki batas yang tidak jelas. Pada kelembaban tinggi, di permukaan bercak akan terlapisi lapisan berwarna abu-abu kehitaman dan daun menjadi lodoh.

Penyebab Penyakit
Penyebab penyakit adalah jamur Cercospora apii dengan ciri morfologis sebagai berikut: konidia hialin, memanjang, ramping, terdiri dari beberapa sel. Konidia yang dihasilkan berurutan pada sel ujung yang sedang mengalami pertumbuhan.
Daur Hidup
Di areal pertanaman seledri, jamur bertahan dalam bentuk konidia atau kumpulan miselium pada sisa tanaman yang sakit. Jamur dapat terbawa ke lapangan dengan cara bercampur dengan benih. Sumber infeksi seperti sisa pertanaman dapat menginfeksi pesemaian ataupun pertanaman seledri. Konidia diproduksi pada tanaman yang sakit dan pada malam hari ketika kelembaban udara mencapai hamir 100%.

Pengendalian
Beberapa cara pengendalian yang dapat dilakukan antara lain:

1. Infeksi dapat dicegah dengan penggunaan benih yang sehat dan perlakuan benih. Beberapa yang dapat dilakukan antara lain melindungi benih dengan fungisida, memisahkan pembenihan dengan produksi, segera memindahkan bila benih telah siap untuk di tanaman produksi.

2. Penggunaan fungisida merupakan salah satu yang paling efektif dengan interval penyemprotan 5-14 hari.

3. Beberapa varietas yang tahan terhadap serangan penyakit ini antara lain Emerson, Pascal, June-belle, dan Eaerlibelle.

Sumber:
Prof. Dr. Ir. Ika Rochidatun Sastrahidayat. 2013. Penyakit Tanaman Sayur-Sayuran. UB Press, Malang.

Sumber gambar:

No comments:

Post a Comment